Home » » Jangan Berhenti Belajar

Jangan Berhenti Belajar

Belajar adalah hal yang wajib bagi kita, sampai kapan pun kita harus belajar karena dengan belajar kita mendapatkan pengetahuan baru dan setiap saat diri dan pikiran kita selalu diperbaharui. Saat kita berhenti belajar disaat itulah kita menjadi tua dan yakin kita hidup bagaikan seekor katak dalam tempurung yang tak mengetahui apa yang terjadi diluar sana. Hidup akan menjadi sepi tanpa adanya pengetahuan baru, pikiran akan menjadi sempit karena tidak pernah mau belajar setiap saat. Anda dapat belajar dari khidupan ini dimana pun Anda dapat mempelajari sesuatu. Thomas Alfa Edison, ia mengalami kegagalan demi kegagalan yang di alaminya hingga ribuan kali sebelum menemukan “jalan yang benar” hingga akhirnya ia berhasil menemukan lampu pijar. Dari belajar dan mempelajari, Thomas Edison mendapatkan keberhasilan, bukan hal yang mudah memang tapi tidak ada yang sulit jika dikerjakan dengan disiplin dan sungguh-sungguh.

fashion wanita
Dimana Anda dapat memulai belajar? Bukalah buku kesukaan Anda semisal buku tentang motivasi, novel atau majalah. Perbanyaklah membaca karena dengan membaca otak dan pikiran Anda semakin berkembang. Seorang Bill Gates yang menjadi orang terkaya di dunia, ia menjadi kaya karena pikirannya. Mungkin Anda mengingat akan visinya “Suatu hari satu keluarga memiliki satu komputer” apa yang terjadi dengan visi Bil Gates? Boom! Apa yang dia pikirkan benar terjadi, kini orang dalam kehidupannya amat tergantung dengan komputer untuk membantu menyelesaikan pekerjaannya. Itulah kehebatan pikiran!.

Mungkin Anda menyukai:

Otak atau pikiran adalah ibarat padang yang luas ia membutuhkan asupan gizi yang baik agar tumbuh menjadi padang yang hijau dan subur. Ia perlu dirawat dan terus dijaga kesehatannya. Menurut sebuah penelitian seorang Einstein yang jenius baru memakai sepuluh persen dari fungsi otaknya bagaimana jika terpakai 30 atau 50 persen? Wow! Pasti dasyat sekali apa yang akan dihasilkan dari olah pikir sebanyak itu. Ketajaman berpikir hanya dapat dicapai dengan cara belajar dan mengisi padang (otak) kita dengan pengetahuan, mulailah dari sekarang untuk memberikan waktu luang dengan membaca itu akan membawakan Anda pada kebahagiaan.

Bagaimana cara Anda “memberi makan otak” dan menumbuhkan sikap positif dari hari ke hari, dari bulan ke bulan dan, pada akhirnya, selama yang Anda inginkan? Metode yang mudah dan efektif adalah dimulai dengan:
  • Membaca sebanyak mungkin buku dan majalah yang positif, inspirasional, dan motivasional
  • Mendengarkan musik di mobil, rumah, kantor, sambil beraktivitas, bekerja, atau semata-mata hanya untuk bersantai.
  • Mempelajari kehidupan orang-orang yang memiliki hal-hal positif yang dapat dibagikan pada kita semua, terutama di bidang yang ingin Anda tekuni.

Tentunya kita semua pernah mendengar salah satu pepatah yang mengatakan, “Diri Anda adalah apa yang Anda makan”. Hal ini juga berlaku untuk pikiran, Anda adalah apa yang Anda pikirkan!. Segala sesuatu yang masuk ke dalam otak kita, baik itu hal yang positif maupun hal yang negatif, akan mempengaruhi tindakan Anda. Anda adalah siapa diri Anda, menurut Anda! Orang lain sangat dapat mempengaruhi hidup kita.

Bila Anda dikelilingi oleh orang-orang yang memiliki sikap arogan, lambat laun Anda akan seperti mereka. Jika disekeliling Anda adalah orang-orang yang sabar, jujur dan berjiwa besar, lambat laun Anda akan seperti mereka. Atau apabila disekeliling Anda adalah orang-orang yang percaya diri, maka Anda pun akan memiliki sifat percaya diri. Dalam hal ini adalah tinggal bagaimana Anda memproteksi diri dan dapat mengambil sari atau hikmah dari segala hal yang diperhadapkan kepada Anda. Dengan banyak membaca Anda akan memiliki pengetahuan akan hal yang tidak Anda ketahui, perbanyak membaca, baik itu buku, majalah atau novel dan juga tentunya kitab suci dari keyakinan yang Anda anut karena dengan bacaan yang positif maka pikiran Anda memiliki sikap dalam memilih mana yang terbaik bagi Anda, itulah sebuah kebijaksanaan.

Lazada Indonesia

Awalnya mungkin sulit, semua yang baik akan sulit dilakukan, ingat! Setiap orang memiliki tingkat persoalan yang berbeda yang membuat tingkat kualitas hidup Anda jadi berbeda adalah cara Anda menanggapinya. Kita harus mendisiplinkan diri untuk menyingkirkan orang, sikap dan sifat negatif dari kehidupan kita. Apabila Anda ingin sukses dan bahagia memiliki sikap yang positif adalah penting, kita tidak akan pernah dapat mengubah nasib kita tanpa ada kemauan dari kita untuk mengubah apa yang ada dalam diri kita. Sikap negatif hanya akan mempersempit langkah sukses kita, hanya bersikap positif kita akan meraih kesuksesan walau pahit jalan yang akan dilalui, penuh onak dan nanah! Untuk sukses Anda harus berani memenggal atau mengamputasi sikap negatif pada diri Anda!.

0 komentar:

Post a Comment

Auto Backlink : OoneSeem